Nafis' Blog

Ruang Kebosanan

Posted by mnafisalmukhdi1 on Wednesday, 15 February 2023

Poem

Akhir dari yang engkau cintai
Semakin mendekat di hadapan
Mimpi nan susah untuk digapai
Buram pandangan tiada harapan

Mereka melempar dirinya ke tempat nista
Alibi nan palsu lagi dusta jadi pembela
Mereka mengincar yang diketahui semuanya
Engkau mengenal, mereka berbeda

Sebuah budaya dari tempat ia bermula
Tidak pantas diserap di wadah ia berada
Engkau tak sanggup mendukung dengan daya
Engkau patutnya menunjukkan upaya

Dapatkah kalian kembali memandang mereka?
Pedagang pasar yang tersembunyi oleh lainnya
Pesulap handal tanpa yang menyaksikannya
Penyampai pesan yang bahkan tidak ada